Selasa, 26 Januari 2016

JILBAB

Dulu saya sering heran, kenapa harga barang-barang di toko bisa dua kali lipat lebih mahal dibanding barang yang dijual di luar toko (baca : di pasar, di pinggir jalan).
Mulai dari sembako,  hingga barang-barang seperti sandal, sepatu, pakaian, make up. Semua barang-barang itu harganya bisa berkali-kali lipat kalau sudah masuk toko, padahal merk dan kualitasnya sama persis.
Awalnya saya berpikir, mungkin karena pajaknya tinggi, makanya harga barang di toko jauh lebih mahal dibanding di luar toko.
                                                            Tetapi...
Saya menemukan fakta lain kenapa barang di toko lebih mahal dibanding barang yang dijual di pinggir jalan atau di pasar.
Ehm..Pada penasaran ya??
Itu karena  tidak sembarang orang bisa melhat apalagi menyentuh barang barang yang ada di toko. Hanya orang orang tertentu saja yang bisa melihat, menyentuh, apalagi  membelinya.  Sedangkan barang-barang yang di jual di pinggir jalan atau pasar bisa dilihat oleh sembarang orang tanpa terkecuali.
Dan juga karena barang yang ada di dalam toko lebih terjamin bersihnya dibanding barang yang dijual di luar toko. Coba dech anda perhatikan orang yang berjualan barang di pinggir jalan atau di pasar. Pasti barangnya kotor. Entah itu terkena debu atau kotoran yang lainnya.
Dari situ akhirnya saya menyadari kenapa cowok cowok yang melihat cewek tidak pakai jilbab, mereka cenderung mengatakan:” cocok dijadikan pacar, kalau gak pasti bilang mau kemana??boleh donk nemeni”.
Beda lagi ketika cowok melihat cewek yang berjilbab. Mereka mengatakan: “cocok dijadikan istri, kalau ndak pasti mereka menyapa dengan salam, Assalammmualaikum”.
Sampai sini udah tau apa yang ingin saya ceritakan??
Ternyata semakin aurat atau tubuh cewek tertutup, maka nilainya akan semakin tinggi, apalagi di mata para cowok. Ini sama seperti barang yang dijual di dalam toko. Barang yang berada di dalam toko cenderung tertutup dan tersimpan rapi, makanya harganya mahal.
Anda yang memiliki saudara cowok atau pacar, boleh dech coba tanya, “kalau ada 2 cewek, yang satunya pakai baju mini dan yang satunya berjilbab, mana yang mau dipilih jadi istri”??
Istri lho ya, bukan pacar.
Yakin dech jawabannya yang pakai jilbab, karena gak mungkin ada suami yang rela tubuh istrinya dilihat cowok lain, kecuali si suami lagi sakit (Baca:stres)

Yuk, hargai diri kita sendiri dengan berjilbab. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar